Tag Archives: GoPlay
Help Is On The Way Tayang Eksklusif Di GoPlay

Help Is On The Way Tayang Eksklusif Di GoPlay – Festival Film & Serial Online di GoPlay kini telah memasuki minggu kelima. Selama rentang waktu tersebut, GoPlay telah menghadirkan beberapa kurasi film terbaik tanah air. Salah satunya bertema Ketawa Bareng yang berisi film Pretty Boys (2019), film drama popular perjalanan dua sahabat – para komedian – Desta dan Vincent. Kemudian, Hangout (2016), film komedi horor seru yang menempatkan Raditya Dika, Soleh Solihun dan sembilan figur publik lain terjebak di suatu pulau misterius ketika berliburan, dan Get Married (2007), film garapan Hanung Bramantyo yang menceritakan drama anak muda yang sedang mencari jodoh, dan berhasil menyabet tiga penghargaan Piala Citra 2007 kunjungi LK21.
Festival Film & Serial Online di GoPlay masih berlangsung hingga 30 Juni 2020. Mengusung semangat #FilmIndonesiaUntukIndonesia, GoPlay akan menyalurkan 20% hasil pendapatan dari penjualan akses nonton melalui Badan Perfilman Indonesia (BPI) sebagai bentuk apresiasi pekerja film yang terdampak di masa pandemi COVID-19.
Help Is On The Way merupakan film dokumenter karya Ismail Fahmi Lubis ini semakin melengkapi daftar panjang film berkualitas yang tayang secara eksklusif di GoPlay. Tidak hanya itu, film dokumenter ini direkomendasikan menjadi tayangan hangat yang menemani penikmat film bersama dengan keluarga dalam menjalankan aktivitas #dirumahaja lewat program Festival Film & Serial Online di GoPlay yang berlangsung hingga 30 Juni 2020 ini.
Help Is On The Way yang merupakan hasil produksi PT Dua Pulau Digital Film ini mendapatkan dukungan dari Badan Ekonomi Kreatif pada tahun 2018; melalui program Docs By The Sea dan Docs By The Sea Incubator, yang pada saat itu juga turut didukung oleh Gojek Group.